Selasa, 30 Juni 2015

Puasa Terlama dan Terpendek

Ini Peta Jam Puasa Terlama dan Terpendek

Lamanya jam puasa selama bulan suci Ramadhan bervariasi dari satu negara ke negara lain, sesuai dengan letaknya di lintang dan bujur.

Muslim di Denmark akan menjalani masa puasa terpanjang di dunia tahun ini, yakni 21 jam, menurut peta negara dengan jam puasa terlama di seluruh dunia. Dan jam puasa terpendek akan dijalani oleh Muslim di Argentina dengan jumlah jam puasa hanya 9 jam dan 30 menit.

Sementara itu, warga Uni Emirat Arab rata-rata akan berpuasa selama sekitar 14 jam dan 51 menit.

Menurut pengamatan astrolog, belahan Bumi utara akan menjalani tidak hanya jam puasa terpanjang tetapi juga yang paling panas dalam setidaknya 33 tahun selama bulan Ramadhan tahun ini.

Hal ini karena Matahari melewati Tropic of Cancer di belahan Bumi utara, yang menyebabkan terjadinya puncak musim panas di wilayah itu dan musim dingin di belahan Bumi selatan.

Berdasarkan peta jam puasa dunia, negara-negara yang mengalami jam puasa lama di antaranya adalah Islandia, Swedia, dan Norwegia. Warga Muslim di negara-negara tersebut akan menjalankan ibadah puasa selama 20 jam.

Sementara warga Muslim di Belanda dan Belgia akan berpuasa selama 18 jam dan 30 menit, disusul 17 jam dan 30 menit untuk mereka yang tinggal di Spanyol. Sedangkan lama jam puasa warga Inggris dan Jerman adalah 16 jam dan 30 menit.

Untuk warga Muslim di Amerika Serikat, Prancis dan Italia, jam puasa mereka berlangsung selama 16 jam.

Lama jam puasa menengah akan dialami oleh sebagian besar warga Teluk dan Timur Tengah. Mereka yang tinggal di Mesir akan berpuasa selama 16 jam dan 30 menit. Sedangkan warga Bahrain, Arab Saudi, Tunisia dan Palestina akan menjalani puasa selama 15 jam.

Di Yaman, puasa akan berlangsung selama 14 jam dan 50 menit. Di Qatar orang-orang berpuasa selama 14 jam dan 40 menit. Sementara warga di Kuwait, Irak, Yordania, Suriah, Aljazair, Maroko, Libiya, dan Sudan akan berpuasa selama 14 jam.

Negara dengan jam puasa yang pendek di antarnya adalah Australia dengan 10 jam, Afrika Selatan dengan 10 jam dan 30 menit, Brasil dengan 11 jam, Meksiko dengan 13 jam dan 20 menit.Ini Negara dengan Waktu Puasa Terlama dan Tersingkat

Para ulama di Teluk dan Timur Tengah menghimbau warga di sana, terutama yang tinggal di gedung pencakar langit, untuk tidak berbuka puasa sebelum Matahari benar-benar tenggelam.

Mereka mengatakan warga sebaiknya tidak mengandalkan suara azan di radio, televisi, atau masjid, tapi melihat Matahari benar-benar tenggelam untuk berbuka puasa.
Read more >>

Minggu, 09 Juni 2013

7 Hewan Terlambat Di Dunia


7. Koala (25mph)



Koala adalah mamalia marsupial yang bergerak perlahan-lahan dan binatang malam. Tangan dan kaki yang khusus disesuaikan untuk memanjat pohon. koala tidur di pohon-pohon kayu putih di siang hari. Koala adalah salah satu spesies yang dilindungi, tetapi terancam oleh hilangnya habitat

6. Gila Monster (15mph)



Gila Monster adalah spesies kadal besar, awalnya ditemukan di Amerika Serikat dan Meksiko utara selatan. Gila Monster memiliki kaki kuat dan cakar panjang yang digunakan untuk menggali. Gila monster menghabiskan sebagian besar waktu mereka di liang bawah tanah. Gila monster biasanya makan tikus, kelinci bayi, dan telur burung burung yang ditemukan di dalam tanah.

5. Manatee (13mph)



Manate adalah mamalia laut yang besar dan manate juga dikenal sebagai sapi laut. The manate mempunyai berat rata-rata lebih dari 500kg dan dapat tumbuh lebih dari 4,5 meter. Meskipun memiliki ukuran besar, mereka bisa bertahan hidup hingga 70 tahun. Manatee menghabiskan sebagian besar waktu mereka pada tanaman dalam keadaan hangat, perairan dangkal yang kurang lebih dua meter. Manatee adalah herbivora dan karena itu hanya benar-benar memakan tanaman air seperti rumput laut dan ganggang.

4. Starfish (8mph)



Bintang laut umumnya ditemukan dengan lima lengan yang menempel pada cakram pusat. Bintang laut tidak tergantung pada kerangka dan memiliki sistem vaskular air hidrolik yang membantu bintang laut bergerak.

3. Three-Toed Sloth (0.15mph)



Three-Toed Sloth adalah anggota dari genus Bradypus dan keluarga Bradypodidae. Terkenal lambat bergerak, binatang yg malas. Yang berjalan pada kecepatan puncak 0,15 mph. Three-Toed Sloth seukuran dengan anjing kecil, dengan kepala dan tubuh memiliki gabungan tinggi sekitar 60 cm, dan hewan itu beratnya 3,5-4,5 kg.

2. Giant Tortoise (0.13mph)



Kura-kura raksasa merupakan ciri khas dari pulau tropis tertentu. Mereka adalah salah satu hewan di dunia yang paling lama tinggal, dengan rata-rata usia 100 tahun atau lebih. Penyu memiliki kecepatan bervariasi menurut spesies. Kura-kura paling lambat di dunia telah dihitung memiliki kecepatan 0,13 hingga 0,30 mph. Namun, ketika mereka berenang, kecepatannya bisa mencapai 22 mph.

1. Slug (0.03mph)



Fakta siput menjadi binatang paling lambat di dunia. Dia hanya memiliki kecepatan maksimum 0,03 mph. Membuat mereka mudah untuk ditangkap sejak zaman prasejarah. Tubuh lunak berlendir siput rentan terhadap pengeringan, sehingga siput hidup terbatas pada lingkungan lembab dan harus mundur ke tempat persembunyian ketika cuaca basah ke kering.
Read more >>

Minggu, 02 Juni 2013

7 Stadiun Termegah Di Dunia


1. Rŭngrado May Day Stadium – 150,000 – Pyongyang, Korea Utara
 


  Rungrado May Day Stadion memiliki 150 000 kursi. Luas semua area lapangan lebih dari 207,000 meter persegi. Stadion ini memiliki delapan lantai dengan ketinggian 60 meter dari tanah.


2. Salt Lake Stadium – 120,000 – Bidhannagar, Kolkata, IndiaSalt



Lake Stadium mampu menampung 120 000 penonton. Luas lapangan 309 200 meter persegi.


3. Bukit Jalil National Stadium – 110,000 – Kuala Lumpur, Malaysia



Merupakan stadion terbesar di Asia Tenggara. Stadion ini adalah stadion multifungsi yang mampu menampung hingga 110.000 orang. Pemerintah Malaysia membangun stadion ini pada tahun 1998 untuk melengkapi penyelenggaraan Commonwealth Games 1998 dengan kontraktor United Engineers Malaysia Bhd. dan selesai dibangun 3 bulan sebelum batas akhir. Stadion ini kemudian menjadi pusat dan bangunan olahraga paling terkemuka di Malaysia yang menempati lahan seluas 1,2 km².


4. Estadio Azteca – 105,000 – Mexico City, Mexico



Stadion Azteca merupakan sebuah stadion sepak bola yang terletak di Mexico City, Meksiko. Stadion ini pernah dipakai untuk babak final Piala Dunia FIFA 1970 dan Piala Dunia FIFA 1986. Stadion ini merupakan stadion sepak bola terbesar di Meksiko dan berkapasitas 105.000 kursi.


5. Gelora Bung Karno – 100,000 – Jakarta, Indonesia



Sebelumnya dikenal sebagai Istora Senayan adalah sebuah stadion multi guna di Jakarta, Indonesia. Saat ini digunakan terutama untuk pertandingan sepak bola. Stadion ini dibangun pada tahun 1962 dan mampu menahan 100.000 orang. Tapi pada kenyataannya stadion ini bisa menampung 120.000 orang.


6. Azadi Stadium – 100,000 – Teheran, Iran



Azadi Sport Complex sendiri telah digunakan untuk 7 Asian Games. Dengan luas tanah 450 Ha dan terletak di barat Teheran. Stadion Azadi adalah stadion nasional utama Iran dan berkapasitas 100.000 tempat duduk untuk penonton dan menjadi stadion kebanggaan penduduk Iran.


7. Camp Nou – 98,772 – Barcelona, Spain



Merupakan kandang dari kesebelasan FC. Barcelona. Semua orang telah mengakui kemegahannya. Stadion ini mulai dibuka tahun 1957. Kapasitasnya adalah 98.772 kursi dan merupakan kandang dari FC Barcelona.

Read more >>

Senin, 11 Maret 2013

10 Presiden yg Menjabat Terlama Di Dunia


1. Fidel Castro (Kuba)
16 feb 1959-24 feb 2008 (49thn,8hari)

 

Fidel Alejandro Castro Ruz (lahir 13 Agustus 1926) adalah Presiden Kuba sejak 1976 hingga 2008. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Perdana Menteri atas penunjukannya pada Februari 1959 setelah tampil sebagai komandan revolusi yang gagal Presiden Dewan Negara merangkap jabatan sebagai Dewan Menteri Fulgencio Batista pada tahun 1976.

Castro tampil sebagai sekretaris pertama Partai Komunis Kuba (Communist Party of Cuba) pada tahun 1965 dan mentransformasikan Kuba ke dalam republik sosialis satu-partai. Setelah tampil sebagai presiden, ia tampil sebagai komandan Militer Kuba. Pada 31 Juli 2006, Castro menyerahkan jabatan kepresidenannya kepada adiknya, Raúl untuk beberapa waktu.

Pada tahun 1947, ia ikut dalam upaya kudeta diktator Republik Dominika Rafael Trujillo dan lari ke New York (Amerika Serikat) karena adanya ancaman akan dihabisi lawan politiknya. Setelah meraih doktor di bidang hukum pada 1950, ia memprotes dan memimpin gerakan bawah tanah anti-pemerintah atas pengambil-alihan kekuasaan lewat kudeta oleh Fulgencio Batista pada 1952. Tahun 1953, ia memimpin serangan ke barak militer Moncada Santiago de Cuba, namun gagal. Sebanyak 69 orang dari 111 orang yang ambil bagian dalam serbuan itu tewas dan ia dipenjara selama 15 tahun.
Setelah mendapatkan pengampunan dan dibebaskan pada 15 Mei 1955, ia langsung memimpin upaya penggulingan diktator Batista. Perlawanan ini kemudian dikenal dengan Gerakan 26 Juli. Pada 7 Juli 1955, ia lari ke Meksiko dan bertemu dengan pejuang revolusioner Che Guevara. Bersama 81 orang lainnya, ia kembali ke Kuba pada 2 Desember 1956 dan melakukan perlawanan gerilya selama 25 bulan di Pegunungan Sierra Maestra.

Di luar Kuba, Castro mulai menggalang kekuatan untuk melawan dominasi Amerika Serikat dan bekas negara Uni Soviet. Setelah runtuhnya Uni Soviet pada tahun 1991, cita-cita dan impiannya mulai diwujudkan dengan bertemu Hugo Chávez di Venezuela dan Evo Morales dari Bolivia.

Menjelang hari ulang tahunnya ke-80 yang jatuh pada 13 Agustus 2006, ia menyerahkan tampuk kepemimpinannya untuk sementara waktu kepada adiknya. Praktis, Raúl merangkap jabatan, yakni sebagai Presiden Kuba dan Menteri Pertahanan Kuba. Penyerahan kekuasaan ini merupakan pertama kali sejak ia memerintah Kuba pada 1959. Castro juga meminta perayaan ulang tahunnya yang ke-80 ditunda sampai 2 Desember 2006. Padahal, pesta meriah selama empat hari di jalan-jalan utama Havana sudah disiapkan, termasuk konser megah dari musisi dan penyanyi Amerika Latin.

Kesehatan Castro sempat menurun setelah jatuh ketika berpidato pada 2004. Waktu itu, lutut kiri dan lengan kanannya terluka.


Setelah pembedahan organ pencernaan pada tahun 2006, dia menyerahkan kekuasaan hari kepada saudara, Raul. Dia kemudian hanya beberapa kali muncul dalam rekaman sebelum menyatakan diri mundur pada tahun 2008.*
Pada 19 Februari 2008, lima hari sebelum mandatnya berakhir, Castro menyatakan tidak akan mencalonkan diri maupun menerima masa bakti baru sebagai presiden atau komandan angkatan bersenjata Kuba. Jabatannya digantikan oleh adiknya, Raul Castro.

2. Chiang Kai-shek (RRC)
10 oct 1928-5 april 1975 (47thn,188hari)

 

Chiang Kai-shek atau Jiang Jie-shi (Mandarin) (lahir di Fenghua, Zhejiang, 31 Oktober 1887 – meninggal di Taipei, Taiwan, 5 April 1975 pada umur 87 tahun) adalah salah seorang pemimpin kubu nasionalis yang berhadapan dengan kubu komunis dalam perang saudara di Tiongkok pada era Republik. Nama resminya adalah Jiang Zhong-zheng, sedangkan Jiang Jie-shi adalah nama kecilnya.
Pada tahun 1925, sepeninggal Dr. Sun Yat-sen, ia melanjutkan cita-cita revolusi Dr. Sun untuk mempersatukan Tiongkok di bawah satu pemerintahan. Pada masa tersebut, banyak raja-raja perang daerah berkuasa di daerah masing-masing karena tidak ada pemerintahan pusat yang kuat. Dengan jabatan Panglima Tentara Revolusi Rakyat ia kemudian melancarkan Ekspedisi Utara untuk menaklukkan raja-raja perang daerah tersebut. Dalam waktu 3 tahun, ia berhasil mempersatukan setengah wilayah Tiongkok di bawah pemerintahan Nasionalis Kuomintang di Nanjing. Pada tahun 1937, Jepang menginvasi Tiongkok.

3. Kim Il-sung (Korea Utara)
9 sep 1948-8 juli 1994 (45th,302hr)


Kim Il-sung memimpin pemerintah Korea Utara dari 1948 hingga kematiannya pada tahun 1994. Kim memperoleh ketenaran di Korea sebagai pejuang gerilya melawan Jepang di Manchuria pada 1930-an. Ketika semenanjung Korea terpecah menjadi Utara dan Korea Selatan pada tahun 1948, Kim meraih kekuasaan di Korea Utara dan ditahan itu untuk 46 tahun ke depan. Posisi resminya adalah kepala Pekerja Korea 'Partai, tetapi kenyataannya ia memegang kendali hampir total mesin politik di negara itu, sebanyak kontemporer itu Ketua Mao berlari Cina. Tahun paling terkenal mungkin telah 1950-53, ketika ia memimpin negaranya (didukung oleh Uni Soviet dan Cina) dalam Perang Korea melawan Korea Selatan (didukung oleh Amerika Serikat dan pasukan PBB). Sebelum kematian Kim pada tahun 1994, ia mengatur agar kekuatan untuk lolos ke anaknya, Kim Jong-il. Pada tahun 1998 Kim muda ayahnya memberikan gelar anumerta "presiden abadi."

Setelah Perang Korea, Kim dipromosikan Juche, filsafat politik Korea kepercayaan diri ... Dalam publikasi pemerintah Kim umum disebut "Pemimpin Besar"; putranya, Kim Jong-il, disebut "Dear Leader" ... Sementara pertempuran Jepang, Kim mengambil nama Kim Il-sung tempur, sebuah gerilya sebelumnya Korea.

4. Omar Bongo (Gabon)
2 des 1967-8jun 2009 (41th,188hr)


El Hadj Omar Bongo Ondimba (30 Desember 1935 – 8 Juni 2009[3]), terlahir dengan nama Albert-Bernard Bongo adalah politikus Gabon yang menjabat Kepala Negara Gabon selama sekitar 42 tahun (dari 1967 hingga kematiannya pada 2009). Praktis, dia menjabat sebagai presiden pada periode periode 2 Desember 1967-8 Juni 2009. Ia meninggal pada 8 Juni 2009 di Barcelona, Spanyol karena mengalami gagal jantung. Ia adalah penguasa terlama Afrika yang masih menjabat, dan penguasa terlama ke-7 di dunia.

5. Muammar al-Gaddafi (Libya)
1 sep 1969-skrng (41th,154hr)

File:Muammar al-Gaddafi at the AU summit.jpg

Muammar Abu Minyar al-Qaddafi (lahir di Surt, Tripolitania, 7 Juni 1942; umur 68 tahun) 1 — atau Gaddafi — (Mu`ammar al-Qadhdhafi) , adalah pemimpin Libya sejak 1969. Jabatan yang disandangnya bukan merupakan jabatan resmi, tetapi ia menyandang "Guide of the First of September Great Revolution of the Socialist People's Libyan Arab Jamahiriya" atau "Brotherly Leader and Guide of the Revolution".

6. Enver Hoxha (Albania)
22 oct 1944-11aprl 1985 (40th,171hr)


Spoiler for biografi:
enver hoxha, ( 16 oktober 1908–11 april 1985) adalah pemimpin albania pada akhir perang dunia ii hingga meninggalnya pada tahun 1985 sebagai sekretaris pertama partai buruh albania era komunis. Ia juga perdana menteri albania pada 1944 - 1954 dan menteri luar negeri albania (1946 - 1953).

7. Francisco Franco (Spain)
1 0ct 1936-20nov1975 (39th,51hr)


Francisco Paulino hermenegildo teódulo franco y bahamonde salgado pardo atau yang biasa disingkat sebagai francisco franco bahamonde (lahir di ferrol, spanyol, 4 desember 1892 – meninggal 20 november 1975 pada umur 82 tahun) adalah pempimpin de facto spanyol dari tahun 1939 hingga tahun 1975.

8. Gnassingbé Eyadéma (Togo)
14 aprl 1967-5 feb 2005 (37th,297hr)


jenderal gnassingbé eyadéma, dulu bernama étienne eyadéma (26 desember 1937 – 5 februari 2005) adalah presiden togo pada periode 1967 hingga meninggalnya pada tahun 2005. Ia juga berpartisipasi dalam dua kali aksi kudeta (coup d'état) yaitu pada januari 1963 dan januari 1967, sehingga menjadi presiden pada 14 april 1967. Ia bertahan dalam kekuasaan selama tidak kurang 38 tahun.
Lahir dari sebuah keluarga petani di pya, di togo utara, eyadema membantu menurunkan presiden pasca-kemerdekaan, sylvanus olympio, pada januari 1963 sebelum melancarkan kudetanya sendiri empat tahun kemudian terhadap nicolas grunitsky pada januari 1967. Eyadéma lalu menjadi presiden pada 14 april 1967. Ia kemudian dipilih tiga kali dalam pemilihan multipartai, yang terakhir pada 2003 setelah mengamandemen konstitusi.
Seorang jenderal yang muncul melalui barisan tentara kolonial perancis dengan tugas di benin, indocina, aljazair dan niger, ia dihadiahi tanda jasa légion d'honneur, penghargaan tertinggi perancis.

9. Josip Broz Tito (Yugoslavia)
29 nov 1943 - 4 mei 1980 (36th,157hr)


joseph broz tito dengarkan (bantuan·info) *7 mei, (pastinya 25 mei menurut catatan akta kelahirannya) 1892 – 4 mei 1980) adalah pemimpin yugoslavia hingga berakhirnya perang dunia ii. Ia dipilih oleh parlemen sebagai presiden yugoslavia pada 14 januari 1953 dan masa kepresidenannya berlangsung hingga kematiannya pada 1980.

10. António de oliveira salazar (Portugal)
5 juli 1932 - 25 sep 1968 (36th,82hr)


antónio de oliveira salazar (lahir di vimieiro, santa comba dão, portugal, 28 april 1889 – meninggal di lisboa, 27 juli 1970 pada umur 81 tahun) menjabat sebagai perdana menteri portugal dari 1932 hingga 1968. Ia mendirikan dan memimpin estado novo (“negara baru” atau “orde baru”), sebuah pemerintah otoriter sayap kanan, yang memerintah portugal periode 1933-1974.
Salazar belajar hukum, dan setelah itu ia menjadi profesor dari ekonomi politik di universitas coimbra. Setelah republik pertama, pada 1928 ia menjabat menteri keuangan dan perbaikan keuangan publik. Pada tahun 1932 ia menjadi perdana menteri dan memimpin politik portugis sejak 1933. Pada tahun itu ia mendirikan estado novo, sebuah rezim otoriter berdasarkan nasionalisme, katolik dan anti-komunisme. Selama perang dunia ii portugal menyatakan sebagai negara netral. Dari 1953 di portugal tumbuh oposisi terhadap rezim, dan pada tahun 1961 di afrika dimulai perang melawan imperium portugis. Pada tahun 1968 salazar mengundurkan diri sebagai perdana menteri karena alasan kesehatan. Masa kekuasaanya yang 36 tahun tetap menjadi landmark dirgahayu politik untuk seorang pemimpin di portugal.
Read more >>

Selasa, 05 Maret 2013

10 Hewan Laut Tercepat di Dunia


1. Sailfish (ikan layar), kecepatan max = 110 kilometer perjam

 

Ikan yang menjadi favorit para pemancing profesional ini ternyata masih menjadi misteri bagi para ahli bidang biologi kelautan. Hal ini disebabkan karena pergerakan ikan yang cepat, dagingnya itu juga sangat enak dan tingkat perpindahannya (migrasi) sangat tinggi. Selain itu, ikan yang memiliki nama Latin Istiophorus albicans (untuk yang berada di Samudra Pasifik) dan Istiophorus platypterus (untuk yang bermukim di Samudra Atlantik) ini tersebar ratusan mil dari pantai. Sehingga sangat sulit bagi para ahli untuk mencari lokasi pasti mereka, melakukan proses Tagging (penomeran), serta pengumpulan data.

Namun penelitian terbaru menunjukkan bahwa ikan ini memang benar-benar ‘cepat'. Percaya tidak, 36 jam setelah bertelur, telur-telur tersebut langsung menetas! Tidak hanya itu, pertumbuhan tubuh mereka sangat cepat, sekitar 6 kaki per tahun! Untuk sekedar membedakan antara sailfish,marlin dan swordfish,ikan sailfish dapat melipat sirip atasnya.Sailfish dan marlin masih dalam satu family,namun berbeda dengan swordfish.Sailfish juga memiliki dua sirip bagian bawah yang lebih panjang.

2.Marlin,kecepatan max = 80 kilometer perjam

 

Terdapat 3 Jenis marlin,yaitu marlin Hitam,Biru dan Putih mereka masih termasuk dalam family billfish dengan ikan sailfish. Ikan ini tersebar di perairan Samudra Hindia dan Samudra Atlantik. Ikan marlin memiliki ciri – ciri yaitu mulut yang runcing dan tajam seperti pedang. Ikan marlin yang terkenal untuk dipancing adalah ikan marlin biru.Ketika dipancing,fenomena yang ditunggu oleh para pemancing adalah loncatannya dari permukaan air. Ikan ini dapat mencapai ukuran lebih dari 500 kg,dan memiliki gizi yang sangat tinggi yang baik untuk kita jika dikonsumsi. 

3. Wahoo,kecepatan max = 78 kilometer perjam

 

Wahoo adalah sejenis ikan pemangsa (pelagic) yang dapat hidup sendiri-sendiri maupun berkelompok,di Indonesia lebih dikenal sebagai ikan Tenggiri Laki (dianggap tenggiri yang ini sebagai jantan,dan yang sering kita temui betina) Mereka biasanya hidup di tubiran-tubiran karang, dan bermigrasi dari satu tempat ke tempat lainnya. Wahoo tidak memiliki tempat hidup yang tetap, tetapi mereka akan selalu bermigrasi di tempat-tempat yang gampang bagi mereka untuk mendapakan makannan. Wahoo selalu memangsa ikan-ikan yang berukuran lebih kecil dari mereka. Saya pernah membaca tentang seorang pemancing yang menemukan baby dolphin utuh di perut seekor Wahoo ukuran 30 Kg. Wahoo termasuk pemangsa yang akan memakan utuh mangsanya tanpa mengunyahnya terlebih dahulu.
Wahoo adalah ikan yang terkenal dengan kecepatnya. Beberapa akhli perikanan memperkirakan kecepatan berenang Wahoo dapat mencapai 60 mph atau lebih. Hal ini disebabkan karena bentuk aerodynamic ikan ini (seperti sebuah rudal pesawat) yang mengurangi faktor resistansi air. Dalam kondisi tertentu (mengejar mangsa atau dalam keadaan terancam), Wahoo dapat melipat sirip-siripnya untuk mencapai kecepatan lebih tinggi. Beberapa pemancing pasti pernah melihat Wahoo yang ‘terbang’ atau ‘loncat’ dari dalam air. Hal ini bisanya terjadi ketika mereka mengejar umpan dari kedalam laut, dengan kecepatan penuh, tanpa ada usaha pengereman. Ketika mereka ‘miss’ umpan yang diincar maka mereka akan terbang keluar dari laut.

4. Tunny (Tuna),kecepatan max = 74 kilometer perjam

 

Tuna adalah ikan laut yang terdiri dari beberapa spesies dari famili Scombridae, terutama genus Thunnus. Ikan ini adalah perenang handal (pernah diukur mencapai 77 km/jam). Tidak seperti kebanyakan ikan yang memiliki daging berwarna putih, daging tuna berwarna merah muda sampai merah tua. Hal ini karena otot tuna lebih banyak mengandung myoglobin dari pada ikan lainnya.Mereka dapat hidup di air yang lebih dingin dan dapat bertahan dalam kondisi yang beragam.Ikan ini banyak di cari para nelayan,karena dagingnya yang enak dijadikan sebagai masakan.

5. Bluefish Tuna (Tuna Biru),kecepatan max = 70 kilometer perjam

 

Masih satu family dan sejenis dengan ikan tuna yang lain.Ikan tuna biru sanggup menyelam sampai kedalaman 1.000 meter .Tersebar di samudra Pacifik dan samudra Atlantik,juga dapat ditemui di perairan Mediterania.Tuna biru ini sangat dihargai di Jepang,karena banyak masyarakat sana yang memanfaatkan sebagai sushi dan sashimi. 

6. Great Blue Shark (Hiu Biru),kecepatan max = 69 kilometer perjam

 

Hiu ini dapat ditemukan dalam gerombolan2 yang terorganisasi, yang membuat mereka dijuluki "Serigala Lautan". Hiu ini dapat ditemukan di seluruh dunia di daerah laut dalam, dan merupakan hiu yang paling sering diburu. Diperkirakan mereka dibunuh hingga 10 atau 20 juta ekor per tahun. Manusia sering menggunakan dagingnya untuk dimakan, siripnya untuk disop, kulitnya untuk dibuat bahan pakaian, dan hatinya untuk diambil minyaknya. Hiu ini diketahui sering menyerang kapal nelayan dan penyelam. Nelayan seringkali terbunuh karena mereka menggunakan banyak umpan dan kebetulan saat itu hiu ini kelaparan. 

7. Bonefish (Bandeng Tikus),kecepatan max = 64 kilometer perjam

 

Di Indonesia lebih dikenal dengan nama bandeng curut (bandeng tikus).Bonefish (Albula vulpes) merupakan spesies yang membuat banyak sekali fly fisherman di berbagai penjuru dunia tergila-gila ini karena selain lebih kuat ikan ini juga perenang cepat yang sangat tangguh.Ikan ini hidup di perairan dangkal di pinggir pantai atau dekat muara,di Indonesia lebih sering ditemui di bagian Indonesia Timur.

8. Swordfish (Ikan Pedang),kecepatan max = 64 kilometer perjam

 

Ikan swordfish memiliki nama latin xiphias gladius. Dengan besar tubuh maksimal sampai dengan 4 m, ikan ini hanya mungkin menjadi makanan ikan hiu dan berbagai jenis ikan paus, meski jarang sekali terjadi. Di beberapa negara ikan swordfish ini memiliki nama broadbill atau ikan pedang. Dengan kemampuannya berenang yang sangat cepat, ikan swordfish ini susah ditangkap oleh ikan lain. Kegunaan pedang yang terdapat di ujung mulutnya adalah sebagai salah satu alat pertahanan yang mematikan terutama terhadap musuhnya yang sama sama predator pemangsa seperti ikan hiu. Dengan pertarungan yang sengit bisa saja berakhir dengan kematian pemangsa akibat tusukan pedang di perut dan tubuhnya. Ikan pedang termasuk ikan yang paling aktif dan cepat dalam berenang di perairan laut, dan swordfish merupakan ikan yang tinggal dan beraktifitas di perairan tengah dan mencari makan ikan ikan perairan tengah seperti ikan teri dan mackerel namun ikan swordfish juga menyukai jenis cumi cumi yang tinggal di dasar perairan. Jenis ikan swordfish ini dapat mengejar mangsa buruannya dengan cepat bahkan sambil melompat lompat diatas permukaan air.

9.Baraccuda,kecepatan max = 58 kilometer perjam

 

Barakuda adalah ikan yang dikenal berwujud menyeramkan dan berukuran tubuh besar, yaitu sampai panjang enam kaki dan lebar satu kaki Tubuhnya panjang dan ditutupi oleh sisik yang halus. Ikan ini dapat ditemukan di samudra tropis dan subtropis di seluruh dunia. Bagi penyelam, Barracuda cukup berbahaya karena sering menyerang, sebelum menyerang, Barracuda akan berdiri diam dari jarak yg jauh dan tiba2... syut... kuping bisa hilang, atau badan akan terputus. Para penyelam disarankan untuk tidak memakai barang2 yg berkilat (misalnya: anting) untuk menghindari ketertarikan Barracuda. Baracuda merupakan ikan air asin yg sdh dikenal karena akselerasi berenangnya. 

10.Flying Fish (Ikan Terbang),kecepatan max = 56 kilometer perjam

 

Exocoetidae atau ikan terbang adalah familia ikan laut yang terdiri atas sekitar 50 spesies. Ikan terbang ditemukan di semua samudra, terutama di perairan tropis dan subtropis di samudera Atlantik, Pasifik dan Hindia. Ciri utamanya yng paling menonjol adalah sirip dadanya yang besar, memungkinkan ikan ini meluncur terbang secara singkat di udara, di atas permukaan air, untuk lari dari pemangsa.Saat meluncur atau terbang biasanya sejauh sekitar 50 meter, namun mereka dapat menggunakan dorongan pada tepi gelombang hingga dapat mencapai jarak setidaknya 400m !! Mantap sekali bukan???
Read more >>

10 Hewan Darat Tercepat di Dunia


1. CHEETAH - 70 Mil/jam (112 Km/jam)


Cheetah adalah mahluk hidup tercepat yang pernah hidup didaratan, bisa mencapai kecepatan 112 km/jam sampai 120 km/jam hanya pada lintasan sepanjang 460m (500yard), kemampuannya berakselerasi juga tidak bisa ditandingi mahluk hidup apapun, cheetah bisa mencapai kecepatan dari 0 km/jam sampai 110 km/jam hanya dalam waktu 3 detik!

2. ANTELOP - 61 Mil/jam (80 Km/jam)


Binatang ini juga ditenggarai sebagai second fastest animal di dunia, kecepatan maksimal binatang ini sangat sulit untuk dipastikan secara akurat, itu karena tiap individu binatang ini memilik kemampuan yang berbeda beda, binatang ini juga memiliki kemampuan sprint lebih lama karena didukung ruang paru paru dan jantung yang lebih besar.

3. WILDEBEEST - 50 Mil/jam (80 Km/jam)


Wildebeest adalah binatang lain yang menyandarkan hidupnya pada kecepatannya untuk menghidar dari pemangsa, binatang ini adalah makanan favorit kucing besar, itu karna habitat Wildebeest didaratan terbuka Afrika, mreka adalah komunitas terbanyak yang bisa hidup sampai 20 tahun

4. SINGA - 50 Mil/jam (80 Km/jam)


Raja dari segala pemburu, Singa, tidak perlu memiliki kecepatan untuk menjadikan dirinya sebagai yang terbaik diantara yang terbaik, dalam berburu untuk melangusngkan hidupnya, mayoritas dikerjakan oleh singa betina, namun singa jantan yang emosi bisa berlari mencapai kecepatan 80km/jam

5. RUSA THOMPSON - 50 Mil/jam (80 Km/jam)


Dinamai setelah penemunya, Joseph thompson, Rusa Thompson diakui di dunia sebagai rusa terbaik, baik dari segi bentuk fisik, kecepatan, juga kecerdikannya dibanding jenis rusa lainnya, dalam rangka menghindari musuh utamanya cheetah, rusa ini bisa mencapai kecepatan 80 km/jam disertai dengan pergerakan zigzag yang membingungkan, rusa ini juga memilik ketahanan lebih baik dari cheetah (ibarat motor, rusa thompson bahan bakarnya lebih irit).

6. KUDA - 47,5 Mil/jam (76 Km/jam)


Jenis kuda tercepat adalah Quarter Horse, mendapatkan namanya “quarter’ karna dalam pacuan kuda bisa memimpin pacuan hampir seperempat panjang trek (misal lintasan 100 mtr, kuda ini bisa finish 25 meter didepan peringkat ke dua) dari kuda jenis biasa lainnya, kuda ini bisa mencapai kecepatan maksimal 76 km perjam.

7. RUSA BESAR - 46 Mil/jam (73,6 Km/jam)


Rusa ini sering dianggap sebagai rusa terbesar kedua didunia, dan juga salah satu mamalia terbesar di amerika utara dan asia timur, berbeda dengan binatang berkecepatan tinggi lainnya, binatang ini justru menggunakan kecepatannya untuk menghindari pemangsa, tp bagaimanapun, melihat ukuran dan kecepatannya, banyak predator sekalipun lapar, lebih suka mengurungkan niatnya untuk memburu rusa ini.

8. ANJING PEMBURU - 45 Mil/jam (72 Km/jam)


Anjing ini menggabungkan antara kecepatan dan kecerdikan dalam memburu mangsanya, mereka berburu secara berkelompok dan sangat teroganisir, salah satu anjing mengarahkan mangsanya kesatu tempat, dan ajing lainnya siap menyerang silih berganti sampai mangsa tak berdaya.

9. COYOTE - 43 Mil/jam (68.8 Km/jam)


Coyote menggunakan kecepatan mereka untuk berburu binatang menyusui kecil seperti kelinci, tikus-tikus, tupai, rusa dan ternak, binatang pemakan daging ini, hidup berkelompok, dan memburu sepanjang musim.

10. RUBAH - 42 Mil/jam (67.2 Km/jam)


Rubah adalah pemburu yang menkonsumsi daging dan sayur sayuran. Mereka menggunakan kecepatan mereka berburu kelinci, tikus-tikus dan bahkan burung-burung.
Read more >>

Rabu, 27 Februari 2013

Sejarah Olahraga Bulu Tangkis


Bagaimana sejarah bulutangkis atau sejarah olahraga bulutangkis ini? Bagaimana asal usul olahraga bulutangkis? olahraga bulutangkis adalah olahraga yang dimainkan menggunakan raket dan kok, dan kemungkinan terbesar  olahraga bulutangkis berkembang  di Mesir kuno sekitar 2000 tahun yang lalu,selain itu ada juga yang menyebutkan di India dan Republik Rakyat Cina atau RRC.
Dahulu nenek moyangnya yang diperkirakan adalah sebuah permainan Tionghoa, Jianzi dengan menggunakan kok namun tanpa raket. Jika tanpa raket, maka sebagai pengganti raket tersebut diganti dengan kaki yang pada intinya adalah agar kok tersebut tidak menyentuh pada tanah tanpa menggunakan tangan.Pada Jaman pertengahan di daerah Inggris, sebuah permainan anak-anak yang disebut Battledoresdan Shutllecocks memang sangat menjadi favorit di kala itu. Permainan ini  menggunakan sebuah tongkat atau semacam dayung (yaitu Battledoress) dimana tujuan utama dari permainan ini mirip yaitu tidak boleh menyentuh tanah sebisa mungkin dalam waktu yang lama. Kala itu London tahun 1854 permainan ini menjadi sangat diminati dan banyak dilakukan di kala sengang hingga terlihat dimana-mana.
Dan pada akhirnya pemainan ini dibawa oleh  masyarakat Inggris ke Jepang, China /  RRC, kemudian SIAM yang sekarang adalah Thailand dan kemudian tak perlu waktu lama permainan ini menjadi permainan favorit untuk anak-anak setempat.
Sejarah bulutangkis adalah olahraga yang kompetitif pada abad ke-19 di Pune, India dan diciptakan oleh tentara Britania. Karena sangat kompetitif maka tentara2 itu menambahkan jaring (net) untuk memainkannya. Sehingga dengan ditambahkannya jaring, persaingan untuk memenangkan permainan bulutangkis menjadi semakin menarik. Maka Kota Pune yang sebelumnya adalah Poona menjadikan permainan bulutangkis dikenal dengan Poona.
Kemudian pada sekitar tahun 1850, permaianan yang menjadi cikal bakal sejarah bulutangkis ini dibawa kembali ke tanah Inggris oleh tentara-tentara itu. Dan disebut sebagai bulutangkis seperti sekarang yaitu pada tahun 1860 oleh Isaac Spartt yang tak lain adalah seorang penyalur mainan di Inggris. Dia menyebut permainan ini “Badminton Battledore – a new game”(“Battledore bulu tangkis – sebuah permainan baru”). dan ini menjadikan permainan bulutangkis ini dimainkan dalam sebuah gedung badminton atau Badminton House, estat Duke of Beaufort’s di Gloucestershire, Inggris.
Dilanjutkan dengan susunan pertauran bulutangkis ditulis untuk pertama kalinya oleh Klub Badminton Bath pada tahun 1877. Dan pada tahun 1893 terbentuknya Asosiasi Bulutangkis Inggris yang disusul dengan kerjuaraan Bulutangkis pertama Inggris pada tahun 1899 yaitu All England.
Pada akhirnya olahraga bulutangkis ini menjadi sebuah olahraga yang mendunia dan didominasi wilayah Asia Timur,Asia Tenggara disusul negara-negara Skandinavia.
Read more >>